Afgan Merilis Single Baru Berjudul “Shallow Water” tentang Trauma Masa Lalu 

Lagu “Shallow Water” dilengkapi video klip hasil garapan Shadtoto Prasetio.

Afgan merilis single baru berjudul “Shallow Water” pada 2 Februari 2024 via Empire dan Trinity Optima Production. Lagu ini diambil dari album berbahasa Inggris terbarunya, Sonder

Sebelumnya, Afgan merilis album berbahasa Inggris pertamanya, Wallflower pada April 2021. Proses rekaman album tersebut dilakukan di Amerika Serikat. Sementara itu untuk album barunya kali ini, Sonder, sepenuhnya dieksekusi di London, Inggris.

Dari sisi lirik, “Shallow Water” bercerita tentang trauma masa lalu dan luka batin yang sukar disembuhkan dalam hubungan. Hal-hal tersebut dapat menghalangi seseorang untuk memulai hubungan baru.

Ditulis bersama James Essien dan Adam Knight, serta diproduseri oleh Maestro (produser single “What Now” milik Rihanna), “Shallow Water” mengalir selaras dengan mood Afgan saat menulisnya.

“Secara personal, aku melewati apa yang aku kisahkan di lagu tersebut. Emotional baggage itu muncul ketika kita mulai merasakan perasaan yang dalam dengan seseorang di hubungan yang baru,” kata Afgan dalam keterangannya, mengenai lirik lagu “Shallow Water”. 

“Jadi, kamu harus berdamai dulu dengan semua emotional baggage-mu agar tak ada yang kecewa. Take it slow, jangan membuat keputusan besar dengan tiba-tiba,” lanjutnya.

Lagu “Shallow Water” dilengkapi video klip hasil garapan Shadtoto Prasetio. Melalui video klip ini, Afgan ingin para penggemarnya berimajinasi dan memiliki interpretasi beragam akan hal-hal yang dihadirkan. 

“Tema utama video musik ‘Shallow Water’ adalah, When it comes to love, it takes two people to tango,” Afgan mengakhiri.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Posts

 

PMC

Billboard Indonesia is published under license from Penske Media Corporation. All rights reserved.
Billboard name and logo used by permission of Penske Media Corporation.
Powered by TNGR