Album “Cutouts” Hadir 4 Oktober, The Smile Rilis Dua Single Baru

Cutouts menandai album studio ketiga The Smile, setelah A Light for Attracting Attention pada 2022 dan Wall of Eyes – pada Januari 2024.
The Smile
The Smile
Foto: Frank Lebon

The Smile mengumumkan, album kedua mereka bertajuk Cutouts akan dirilis 4 Oktober mendatang via label rekaman XL Recording. Sebagai pratinjau, trio Thom Yorke, Jonny Geenwood, dan Tom Skinner melepas dua lagu baru; “Foreign Spies” dan “Zero Sum”.

Cutouts menandai album studio ketiga The Smile, setelah A Light for Attracting Attention pada 2022 dan Wall of Eyes – yang menduduki peringkat #3 di tangga album Inggris – pada Januari. Ini juga jadi album studio kedua dari The Smile dalam waktu kurang dari setahun.

Diproduksi oleh Sam Petts-Davies, album baru ini direkam di Oxford dan di Abbey Road Studios selama periode waktu yang sama dengan rekaman Wall Of Eyes. Menurut keterangan resmi yang diterima Bllboard Indonesia, Rabu, 11 September.

Album ini menampilkan aransemen string dari London Contemporary Orchestra dan artwork sampul album yang dilukis selama proses rekaman oleh Stanley Donwood dan Thom Yorke.

Pengumuman Cutouts datang beberapa hari setelah The Smile memposting serangkaian unggahan samar di media sosial yang membuat para penggemar meyakini bahwa mereka sedang memberi bocoran album baru.

Artwork sampul album The Smile, “Cutsouts”.

Sebelumnya, berbicara tentang bekerja di Abbey Road Studios yang legendaris, Yorke mengatakan The Smile berusaha untuk tidak merasakan pengaruh The Beatles.

“Fakta bahwa kami memilih untuk melakukan tuning-sweep di tengah-tengah lagu ‘Bending Hectic’ hanya karena kami ingin hal itu terjadi daripada, ‘Hei, ayo buat lagu Beatles!'” kata Yorke.

“Itulah yang aneh dari Abbey Road, ini adalah studio terbaik di London – tapi ada elemen turis di mana orang datang hanya untuk mengatakan bahwa mereka pernah ke Abbey Road. Bagi orang-orang seperti kami yang telah bekerja di sana sejak tahun ’90-an, ini agak menyedihkan, karena ini adalah tempat yang fantastis.”

Sebagian lagu yang bersemayam dalam album ini kemudian dimainkan secara live oleh The Smile selama pertunjukan mereka di Inggris dan Eropa pada musim semi yang lalu. Setibanya Oktober mendatang, Cutouts akan tersedia dalam format digital, CD, kaset, dan vinyl (piringan hitam).

Awal Agustus kemarin, The Smile membagikan lagu “Don’t Get Me Started” dan “The Slip” dalam wujud piringan hitam 12 inci secara eksklusif di toko kaset independen. Lagu-lagu tersebut kini telah ditemukan dalam album Cutouts, begitu pula pratinjau dua lagu terbaru mereka “Foreign Spies” dan “Zero Sum,” keduanya hadir dengan video musik yang disutradarai oleh artis audiovisual Weirdcore.

Sementara itu, The Smile harus membatalkan sejumlah jadwal tur tahun 2024 pada Juni lalu karena Jonny Greenwood menjalani pemulihan dari penyakit seriusnya. Namun, Greenwood dilaporkan sedang menulis musik untuk film Paul Thomas Anderson yang akan datang, The Battle of Baktan Cross.

“Jonny sakit parah karena infeksi sehingga memerlukan perawatan darurat di rumah sakit, beberapa di antaranya memerlukan perawatan intensif. Syukurlah, dia sekarang sudah keluar dari bahaya dan akan segera kembali ke rumah,” tulis The Smile kala itu.

“Kami diinstruksikan oleh tim medis yang bertanggung jawab atas perawatan Jonny untuk membatalkan semua perjanjian sampai dia punya waktu untuk pulih sepenuhnya. Untuk itu, tur The Smile di Eropa pada Agustus dibatalkan.”

Adapun Thom Yorke, di luar The Smile, merilis musik orisinal untuk film Confidenza karya Daniele Luchetti. Akhir tahun ini, ia akan memulai tur solo langka dengan pertunjukan di Selandia Baru, Australia, Singapura, dan Jepang.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Posts

 

PMC

Billboard Indonesia is published under license from Penske Media Corporation. All rights reserved.
Billboard name and logo used by permission of Penske Media Corporation.
Powered by TNGR