5 Fakta eaJ yang Jarang Diketahui Orang Lain

Merilis single terbaru bertajuk “friendly fire”, eaJ mengungkapkan cerita di balik lagu tersebut dan fakta-fakta lain yang menarik untuk disimak.
eaJ
eaJ
Lucas Mumm

Di usianya yang baru saja melewati kepala tiga, Jae Park yang juga dikenal dengan nama alias eaJ telah melewati berbagai fase kehidupan dan perjalanan karier yang penuh warna.

Terlahir dengan nama Park Jae-hyung di Buenos Aires, Argentina dan menghabiskan masa remajanya di California, musik menjadi bagian tak terpisahkan dalam hidupnya. Di antara kesibukannya berkuliah jurusan sains politik di California State University, ia menjalankan kanal YouTube miliknya dengan nama “YellowPostItMan” di mana ia mengunggah video cover dirinya bernyanyi dan bermain gitar sebagai hobi.

Karier profesionalnya bermula ketika di tahun 2012, ia memutuskan rehat kuliah demi berkompetisi sebagai penyanyi-pemain gitar di musim perdana ajang pencarian bakat K-pop Star. Walaupun hanya menjadi enam besar di acara yang melahirkan generasi baru musisi Korea tersebut (termasuk di antaranya Jamie, LEE HI, Lee Seung-hoon WINNER), usahanya tak sia-sia, karena ia berhasil menarik perhatian JYP Entertainment, salah satu perusahaan entertainment terbesar di Korea yang menawarinya kontrak sebagai trainee untuk proyek band yang akan mereka buat.

Tiga tahun kemudian, Jae pun debut sebagai vokalis dan gitaris elektrik di Day6, band rock pertama yang debut di bawah JYP Entertainment bersama 5 personel lainnya. Setiap personel berandil besar dalam penulisan, aransemen, dan produksi yang melahirkan album mini The Day sebagai debut mereka di 7 September 2015, yang meraih posisi puncak peringkat 2 di Billboard World Album Chart seminggu setelah rilis.

Kesuksesan Day6 di domestik maupun global membuka banyak peluang baru bagi Jae, termasuk menjadi MC, podcaster, dan berbagai proyek menarik lainnya. Seolah tak melupakan akarnya, ia juga kembali ke YouTube untuk merilis lagu-lagu solo berbahasa Inggris dengan nama eaJ di tahun 2020.

Selain aktif berkarya di Day6 dan proyek solonya, ia pun berkolaborasi dengan banyak musisi lain seperti DPR Live, Max, Seori, dan Big Naughty serta ikut tampil di Head in the Clouds Festival 2021 yang digelar oleh 88rising di kota masa kecilnya, California pada November 2021.

Namun di tengah momentum karier tersebut, kabar mengejutkan datang sebulan kemudian, tepatnya di hari terakhir tahun itu ketika Jae menulis di Twitter bahwa ia akan hiatus dari Day6. Di hari yang sama, JYP Entertainment mengumumkan bahwa ia tak hanya hiatus tapi juga meninggalkan band itu dan mengakhiri kontrak eksklusifnya dengan JYP karena alasan personal.

Banyak yang menduga alasan tersebut berkaitan dengan kesehatan mentalnya. Di Mei 2020, JYP pernah mengumumkan Day6 akan hiatus karena kondisi kesehatan mental beberapa personel. Dalam wawancara bersama Allure, Jae mengungkapkan bahwa ia mengalami serangan panik dan didiagnosa dengan panic disorder pada bulan April tahun itu. Sejak itu, Jae kerap bercerita dan membagikan pengalamannya menghadapi kondisinya melalui akun personal di Twitter.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Posts

 

PMC

Billboard Indonesia is published under license from Penske Media Corporation. All rights reserved.
Billboard name and logo used by permission of Penske Media Corporation.
Powered by TNGR