Lomba Sihir menjajaki anak tangga baru dengan merilis single “Tak Ada Waktu Tepat Untuk Berita Buruk”, yang masuk ke dalam album kedua mereka mendatang. Lagu tersebut merupakan single kedua menyusul “Menit Tambahan” yang dirilis pada Juni lalu.
Dalam era baru menuju album kedua ini, band alternative-pop yang digawangi oleh Natasha Udu, Baskara Putra, Rayhan Noor, Enrico Octaviano, dan Tristan Juliano ini mengklaim, bahwa mereka akan lebih ‘reflektif’ ketimbang ‘sarkastik’ dalam berkarya.
Lagu “Tak Ada Waktu Tepat Untuk Berita Buruk” sendiri memberikan elaborasi lebih lewat liriknya yang lirih, namun menggelitik. Denting piano yang mencolok dan entakan perkusi yang ceria mengiringi mutiara kebajikan Lomba Sihir.
“Sesuai dengan lirik lagu ini, proses pengerjaan ‘Tak Ada Waktu Tepat Untuk Berita Buruk’ dimulai dari sebuah berita buruk yang datang tiba-tiba kepada salah satu personel kami,” ungkap para personel, dalam keterangan resmi yang diterima Billboard Indonesia.
“Dari situ kami sadar bahwa manusia tidak akan pernah bisa sepenuhnya menyiapkan mental mereka untuk menghadapi tragedi atau musibah. Mengapa? Karena berita buruk tidak pernah tiba di waktu yang kita rasa tepat. Lama-lama kami pun berpikir kalau, ironisnya, timing yang tidak bisa ditebak seperti itulah yang membuat terkadang kesialan dalam hidup ini malah terasa kocak dan bukannya memilukan.”
Diproduseri oleh personel Rayhan Noor dan Enrico Octaviano, Lomba Sihir berupaya untuk meracik atmosfer musik “Tak Ada Waktu Tepat Untuk Berita Buruk” seolah-olah karya musik yang satu ini direkam di sela-sela mereka sedang beristirahat dan tidak berada di dalam studio.
Menurut keduanya, hal itu demi menyampaikan gagasan unik di balik lagu terbaru mereka ini, kesederhanaan total menjadi kunci utama.
“Dari segi produksi musik, kami ingin lagu ‘Tak Ada Waktu Tepat Untuk Berita Buruk’ ini terdengar seperti kami sedang nongkrong dan tiba-tiba kami kepengen nge-jam bareng,” ujar mereka, dalam acara konferensi pers di kawasan Gunawarman, Kebayoran Baru, yang dihadiri tim Billboard Indonesia.
“Kami sengaja menghindari vibe yang terlalu grande atau overproduced karena kami tidak mau lagu ini malah terkesan seolah-olah kami hendak menceramahi para pendengar. Lewat vibe musik yang lebih sederhana dan agak messy ini, kami ingin menyampaikan bahwa, pada akhirnya, kami dan para pendengar kami tidak jauh berbeda satu sama lainnya. Kita semua pernah sama-sama kena musibah di waktu yang sangat tidak ideal dan ada kalanya kita cuma bisa mengangkat bahu dan tertawa.”
Perilisan “Tak Ada Waktu Tepat Untuk Berita Buruk” ini pun semakin menyibak tirai yang masih menutupi album panjang kedua Lomba Sihir yang akan diperkenalkan dalam waktu dekat.
“Tak Ada Waktu Tepat Untuk Berita Buruk” oleh Lomba Sihir dirilis di bawah naungan label musik Sun Eater dan bisa didengarkan di semua digital streaming platform (DSP) per hari ini, 6 September 2024.