Lanjutkan Kisah Single Pertama, Kaleb J Lepaskan “Di Balik Pertanda”

Era baru dari Kaleb J telah dimulai. Selepas mengumumkan album mini “Off Guard” yang ditandai perilisan single “Melepaskanmu”, kini menyusul single keduanya. 
kaleb j
Kaleb J
Passion Vibe

Kaleb J melepas single baru bertajuk “Di Balik Pertanda”. Ini merupakan karya tunggal kedua setelah “Melepaskanmu” yang diambil dari album mini (EP) mendatang, Off Guard.

Berdasarkan keterangan resmi yang diterima Billboard Indonesia, Kamis, 22 Agustus, “Di Balik Pertanda” menampilkan sisi lain dari cerita yang ingin disampaikan Kaleb J pada album mininya. 

“Di Balik Pertanda” menghadirkan nuansa yang dapat menjelaskan secara jelas perasaan bimbang, penasaran, dan keraguan yang dialami Kaleb J. Itulah mengapa lagu ini digarap sang penyanyi dengan core instrument -nya gitar dan drum beat

“Karena lagu ini ceritanya tentang seseorang yang masih berharap bisa bersama walau tanda-tanda menunjukkan sebaliknya,” kisah Kaleb J tentang lagu ini. 

“Walau mereka sebenarnya sadar kalau mereka mungkin tidak ditakdirkan bersama, orang itu tetap terus mencoba mencari arti di balik semua itu,” lanjutnya. 

Dari segi penulisan lagu, soundscape yang dipilih hingga cara bernyanyi Kaleb J untuk “Di Balik Pertanda” dibuat berbeda dibandingkan single yang sebelumnya dia rilis. Tentu saja, ini hasil dari diskusi dirinya dengan produser Belanegara Abe, yang juga dibantu oleh Dustin David, Jordan Christian Mustamu, Ogi Lugas, Hery Alesis, hingga Ano Stevano untuk proses mixing dan Dimas Pradipta pada proses mastering.

Dua lagu yang sudah dihadirkan dari album mini Off Guard saling terkait satu sama lainnya karena ia berusaha menyampaikan pengalaman hubungan yang pernah dialami sebagai sebuah cerita utuh. 

kaleb j
“Off Guard” artwork

Setidaknya ada tiga single lainnya yang bakal dirilis oleh Kaleb J, yaitu: “Selimut Hati”, “Adinda”, dan “Untukmu”.

“Setelah dimulai dengan ‘Melepaskanmu’ dan dilanjut dengan ‘Di Balik Pertanda’, kemudian akan disusul dengan rilisan lagu-lagu lainnya yang ada di mini album ini,” ungkapnya.

Untuk “Di Balik Pertanda” sendiri, ia berharap lagu ini jadi pengingat para pendengarnya untuk tidak mengupayakan cinta yang tidak akan berhasil. 

Apalagi kalau tanda-tanda itu sudah jelas,” Kaleb J mengakhiri.

Kaleb J yang punya nama lengkap Herrel Kaleb Jonathaniel Sihombing mengawali kariernya sebagai penyanyi lewat ajang pencarian bakat The Voice Indonesia. Saat itu ia tergabung dalam tim Isyana Sarasvati dan berhasil masuk enam besar.

Dari situ, ia lantas merilis lagu debut berjudul “It’s Only Me” pada 28 November 2020 melalui label musik independen, Passion Vibe. Lagu tersebut mulai viral pada pertengahan 2021 di TikTok serta menduduki tangga lagu teratas di sejumlah platform musik.

Pada 31 Desember 2021, solois kelahiran 16 Desember 2000 tersebut merilis EP bertajuk Melancholy.

Single “Di Balik Pertanda” sudah tersedia di berbagai DSP (digital streaming platform).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Posts

 

PMC

Billboard Indonesia is published under license from Penske Media Corporation. All rights reserved.
Billboard name and logo used by permission of Penske Media Corporation.
Powered by TNGR