Sabrina Carpenter mempersembahkan single terbaru bertajuk “Please Please Please” yang dirilis pada hari ini, Kamis, 6 Juni 2024.
Diketahui, rilisan terbarunya itu merupakan bagian dari album Carpenter mendatang, Short n Sweet.
Soal perilisan single “Please Please Please” sendiri, Carpenter sempat mengumumkannya lewat media sosial pada Rabu, 5 Juni kemarin.
Single ini juga turut dilengkapi dengan sebuah video musik, yang teasernya telah diunggah sang penyanyi di laman media sosial pribadinya.
Dalam klip singkat tersebut, lagu “Please Please Please” seolah mengisyaratkan makna tentang sang penyanyi yang terjebak dalam sebuah hubungan cinta tak sehat.
Berbicara soal album Short n Sweet sendiri, Carpenter juga telah mengumumkan bahwa rekaman tersebut bakal dirilis pada 23 Agustus mendatang.
Dalam keterangan di media sosial pribadinya, Sabrina menulis, “Proyek ini sangat istimewa bagiku dan aku harap itu juga akan menjadi sesuatu yang istimewa bagimu.”
Unggahan tersebut sontak mendapat sambutan luar biasa dari para penggemarnya. Dan tampaknya, respons positif juga siap menyambut kehadiran album teranyar penyanyi berusia 25 tahun tersebut.
Sabrina Carpenter juga sempat membuat gebrakan dengan hit populernya, “Espresso”, yang dirilis tepat sebelum dia naik ke panggung Coachella pada April lalu. Lagu tersebut saat ini berada di posisi ke-4 di tangga lagu Billboard Hot 100.
Album studio kelimanya yang bertajuk Emails I Can’t Send juga menuai prestasi membanggakan.
Memuat beberapa hits seperti “Nonsense”, “Feather”, dan “Because I Liked a Boy”, album ini mencapai posisi ke-23 di tangga album Billboard 200, dan menandai upaya tertinggi Sabrina Carpenter di tangga album tersebut.