Morrissey Beli Kembali Hak Atas Dua Album dari Capitol Records

Morrissey membayar sejumlah biaya kepada Capitol Records untuk mengembalikan kedua albumnya.
Morrissey
Brian Adams

Morrissey membeli kembali hak atas dua albumnya, setelah perselisihan yang berkepanjangan dengan label yang menaunginya, Capitol Records. Mantan pentolan The Smiths ini terlibat pertarungan dengan Capitol selama beberapa tahun, setelah albumnya; Bonfire Of Teenagers tidak dirilis, meski sudah selesai pada 2021.

Album tersebut diumumkan untuk dirilis pada 2023 di Capitol, tetapi Morrissey kemudian mengatakan dia “secara sukarela menarik diri dari hubungan apa pun dengan Capitol Records”.  Ia juga mengungkapkan, Miley Cyrus yang merekam vokal latar untuk lagu “I Am Veronica” pada 2020, meminta vokalnya dihapus dari lagu tersebut.

Namun kini, dalam unggahan di situsnya, Morrissey Central yang berjudul “A Rush And A Push And The Music Is Ours” pada 19 April 2024 lalu, mengacu pada lagu Smiths tahun 1987, Morrissey mengatakan dirinya telah membeli hak untuk merilis album tersebut.

“Morrissey telah membayar biaya hengkang ke Capitol Records untuk mengembalikan album World Peace Is None Of Your Business dan Bonfire Of Teenagers kepadanya,” tulis unggahan tersebut.

“Ini merupakan perang yang panjang, sulit, dan berdarah. Hanya sedikit yang bisa bertahan hidup, dan… Saya tidak terkecuali. Morrissey masih belum menandatangani kontrak,” dia melanjutkan.

World Peace Is None Of Your Business adalah album solo ke-10 Morrissey, yang dirilis pada 2014 melalui Capitol dan Harvest. Sementara itu, Bonfire Of Teenagers diperkirakan menampilkan bintang tamu dari Chad Smith dan Flea dari Red Hot Chili Peppers, serta Iggy Pop.

“Ini cukup traumatis dan menyedihkan karena ketika Anda merekam sesuatu, Anda ingin itu segera tersedia dan itu sangat sering terjadi. Bagi saya, ini adalah hal yang sangat pribadi dan fakta bahwa album ini belum dirilis adalah sebuah siksaan,” Morrissey berbicara tentang perjalanan album yang bergejolak dalam perilisannya pada tahun lalu.

Sementara itu awal pekan ini, sang penyanyi mengumumkan rincian penerbitan ulang album live tahun 1993, Beethoven Was Deaf, yang akan dirilis pada 26 Juli. Album tersebut direkam di Zenith di Paris, dan versi barunya akan tersedia dalam bentuk CD serta piringan hitam.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Posts

 

PMC

Billboard Indonesia is published under license from Penske Media Corporation. All rights reserved.
Billboard name and logo used by permission of Penske Media Corporation.
Powered by TNGR