Alan Walker, Joe Jonas, dan Julia Michaels Berkolaborasi dalam Lagu “Thick Of It All”

Alan Walker, Joe Jonas, dan Julia Michaels memadukan gaya mereka yang berbeda, menjanjikan kolaborasi yang akan memikat penggemar di seluruh dunia.
Alan Walker
Alan Walker, Julia Michaels, dan Joe Jonas
Dok. Kreatell

Legenda elektronik pemenang Grammy Awards asal Norwegia, Alan Walker bekerja sama dengan ikon pop global Joe Jonas dan penyanyi-penulis lagu Julia Michaels dalam single “Thick Of It All” yang dirilis via Monstercat.

Menurut keterangan resmi yang diterima Billboard Indonesia, Senin, 9 September 2024, “Thick Of It All” adalah perpaduan yang kuat antara pop, elektronik, dan drum and bass, yang menggambarkan perjalanan emosional dalam memperjuangkan cinta dan mengatasi tantangan.

Lagu ini menampilkan suara khas Joe Jonas, bakat elektronik Alan Walker, dan vokal menggugah Julia Michaels. Trio ini menciptakan lagu tentang ketangguhan dan semangat, yang siap memberi dampak jangka panjang kepada pendengar di seluruh dunia.

Lebih jauh lagi. Jonas menghadirkan suaranya yang kuat dan kehebatan menulis lagu, berdasarkan wawasan dari single terbarunya, “Work It Out” menjelang album mendatangnya, Music for People Who Believe In Love.

Sementara Alan Walker, terus membuat gebrakan di dunia musik elektronik dengan EP (album mini) terbarunya Neon Nights, yang mencakup kolaborasi dengan platform besar seperti Rocket League sehingga menunjukkan kehebatannya dalam memadukan genre.

Adapun Julia Michaels, ia membawa pengalamannya sebagai penerima lima nominasi Grammy Award, termasuk dua kali untuk Song of the Year dan Best New Artist, serta nominasi dari MTV Video Music Awards, Billboard Music Awards, dan American Music Awards ke dalam lagu ini.

Baru-baru ini, Alan Walker juga mendapatkan eksposur yang signifikan di Vietnam, memperluas jangkauan globalnya dan terhubung dengan audiens baru. Saat ini, ia sedang melakukan tur, membawakan sound khasnya kepada para penggemar di seluruh dunia, sementara kehadirannya di media sosial dipenuhi dengan konten viral, seperti serial populer “Alan Biker”.

Monstercat sendiri merupakan salah satu label rekaman independen paling berpengaruh di musik elektronik, yang memimpin gerakan menuju keberlanjutan artis. Didirikan di Waterloo, Kanada pada 2011, Monstercat telah memperluas jejak globalnya dengan tim di Kanada, Los Angeles, dan Singapura.

Memperjuangkan sederet artis ternama dunia antara lain Marshmello, Kaskade, DIESEL (Shaquille O’Neal), Sullivan King, dan masih banyak lainnya. Monstercat merayakan lebih dari 24 miliar streaming pada 2023 dengan lima rilis dalam seminggu melalui brand Uncaged, Instinct, dan Silk.

Label ini menduduki puncak tangga lagu radio dan streaming di seluruh dunia, menawarkan beragam genre mulai dari bass, dance, pop, house, chill, elektronik, dan banyak lagi.

Selain musik rekaman, Monstercat menyalurkan kekuatan brand mereka yang tidak terbantahkan ke dalam acara live, merchandise, kemitraan game, koleksi digital, dan kesepakatan sinkronisasi.

Didukung oleh karyawan yang bersemangat, artis yang bergelora, dan dedikasi penggemar di seluruh dunia, Monstercat membuktikan bahwa label independen memiliki kemampuan untuk membentuk dan menata ulang lanskap industri musik.

Lagu “Thick of It All” sudah tersedia di berbagai digital streaming platfomr (DSP) sejak 5 September 2024.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Posts

 

PMC

Billboard Indonesia is published under license from Penske Media Corporation. All rights reserved.
Billboard name and logo used by permission of Penske Media Corporation.
Powered by TNGR